Sejak hadir di Indonesia, Akari—merek TV yang didistribusikan oleh PT Akari Indonesia—sudah menawarkan sejumlah inovasi. Dimulai tahun 1992, Akari pernah meluncurkan TV KTP, dimana pembeli dapat meregistrasi KTP pada TV Akari. Selanjutnya, Akari meluncurkan TV Wide pada 1995, TV “Sayang Anak” yang dapat mengatur tontonan yang dapat ditonton anak pada 2000, TV SMS pada 2002, dan TV Smart Box pada 2018, yang menjadikannya sebagai Andorid TV Box pertama di Indonesia.
Awal November ini (1/11), Akari kembali menghadirkan inovasi terbarunya, TV SmartConnect. Dijelaskan Kenny Kwe, CEO PT Akari Indonesia, hadirnya TV SmartConnect dilatarbelakangi pengamatan yang dilakukan tim R&D (Research & Development) Akari terhadap problem yang dihadapi pemakai TV Smart.
“Problem mereka antara lain ketidaknyamanan mengetik saat menggunakan remote TV selama browsing. Problem lainnya, konsumen juga harus memiliki sambungan wifi unlimited dalam bentuk Hot Spot yang belum tentu ada di setiap rumah. Selain itu, ada juga konsumen yang sudah berlangganan video on demand, tapi tidak bisa menonton karena operator internet tidak bisa bekerjasama dengan video on demand tersebut,” paparnya.
Akari pun mencoba menawarkan solusi cerdas dan sangat applicable bagi masyarakat melalui produk terbarunya, TV SmartConnect. “Konsumen tidak perlu membeli TV Smart yang mahal. Akan tetapi, bisa mengandalkan smartphone yang mereka sudah miliki sebagai sarana 'smart'-nya untuk menonton TV,” lanjutnya.
Lebih lanjut Kenny menerangkan bahwa teknologi SmartConnect yang terdapat dalam TV pintar terbaru Akari, mampu mengkoneksikan smartphone konsumen ke layar TV dengan mudah. “Mengkoneksikannya pun tidak memerlukan Hot Spot WiFi di rumah. Cukup menggunakan smartphone untuk akses browsing ataupun menggunakan Apps yang tersedia. Beragam program yang tampil di layar smartphone akan tampil di layar besar TV SmartConnect Akari,” tambahnya.
Kelebihan lain dari TV SmartConnect adalahdapat digunakan untuk keperluan presentasi, karena bisa terkoneksi dengan laptop tanpa kabel dan tanpa hot spot WiFi. “Begitu mudahnya penggunaan TV SmartConnect ini, sehingga bisa dipakai setiap saat dan berguna,” klaim Kenny.
Untuk peluncuran produk terbarunya itu, Akari menggandeng Blibli.com untuk melalui program Pre Sale yang dimulai pada 1-15 November 2019. Pada periode tersebut, konsumen diberikan harga khusus dan fasilitas cicilan bunga 0%, bebas ongkos kirim, dan tambahan promo Histeria Syok di Blibli.com selama Hari Belanja Online Nasional 11.11. Termasuk, tambahan hadiah untuk 100 pembeli pertama akan mendapatkan hadiah produk Set Top Box Akari.
“Harga khusus yang ditawarkan pada waktu Pre Sale, untuk 32 inchi dijual dengan harga sangat menarik, yakni dari harga normal Rp 1,89 juta menjadi Rp 1,69 juta. Untuk 40 inchi, dari harga Rp 2,69 juta menjadi Rp 2,49 juta. Dan untuk 43 inchi, dengan tambahan Bluetooth speaker dijual hanya dengan harga Rp 3,49 juta dari harga normal Rp 3,79 juta,” tutupnya.