Aktivasi dan Community Marketing Jadi Strategi ASICS Sepanjang 2023

MIX.co.id - ASICS Indonesia kembali merilis produk terbarunya, Novablast 4, pada penghujung tahun 2023. Sepatu lari anyar tersebut sudah diperkenalkan pada ajang Planet Sport Run 2023 yang berlangsung di ICE BSD City, Tangerang, 10 Desember lalu.

Sebagai brand yang turut berpartisipasi di ajang lari yang diikuti oleh ribuan pelari itu, ASICS memperkenalkan Novablast 4. Pada kesempatan itu, ASICS menghadirkan booth yang memamerkan jajaran Novablast 4 dan mini podium. Melalui booth tersebut, ASICS mengajak para pelari yang telah meraih medali finisher, untuk berfoto di podium dengan menggunakan sepatu Novablast 4. Selanjutnya, ASICS melakukan amplifikasi di media sosial, dengan mengajak para pelari memposting hasil foto mereka di akun media sosial, untuk kemudian mendapatkan merchandise dari ASICS. Masih belum cukup, di event lari itu, ASICS juga menghadirkan berbagai promo untuk para pelari.

Selain itu, pada saat event lari berlangsung, ASICS bersama komunitas ASICS Running Club menghadirkan Tim Cheering di lintasan KM 3 untuk pelari 5K dan KM ke-8 untuk pelari 10K. Mereka hadir untuk memberikan semangat kepada para pelari yang mengikuti Planet Sport Run 2023. Tim Cheering itu juga hadir pada ajang Pocari Run 2023.

Dituturkan Fajar Nugraha, Marketing Manager ASICS Indonesia, Novablast 4 telah membenamkan beberapa teknologi baru yang terdepan. “Novablast 4 memberikan efek trampolin melalui teknologi yang dihadirkan oleh ASICS ISS (Institute Sports and Science),” ucapnya.

Selain itu, Novablast 4 juga memiliki bantalan Midsole FF BLASTTM PLUS ECO. “Bantalan empuk itu telah dikaji untuk memberikan rasa ringan dan energik dan dirancang untuk membantu menciptakan pijakan yang lebih melambung pada setiap langkah dan memberikan pengalaman yang lebih mulus,” lanjutnya.

Novablast 4 juga mengusung sustainability karena Midsole FF BLASTTM PLUS ECO juga terbuat dari 24% bahan berbasis bio renewable, termasuk limbah sisa pengolahan tebu, yang berdampak positif pada kelestarian lingkungan.

Istimewanya, ASICS Novablast 4 menjadi model Novablast pertama yang mendapatkan label CO2e, yang memberikan transparansi upaya keberlanjutan ASICS pada lingkungan. “Sebab, emisi CO2e dari sepatu Novablast 4 memiliki indeks 23% lebih rendah dari rata-rata industri retail di seluruh dunia yang menjadikan sepatu ini ramah lingkungan,” ucap Fajar yang menyebutkan bahwa sepatu ASICS Novablast 4 telah tersedia di semua toko monobrand dan website resmi ASICS Indonesia di asics.co.id.

Pages: 1 2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)