Sementara itu, Oky Gunawan, Chief Sales Officer SUN Energy, menyampaikan rasa terima kasih atas kepecayaan yang diberikan PT Cipta Kridatama kepada SUN Energy dalam menghadirkan solusi energi bersih yang kami kembangkan bersama Huawei.
Melalui proyek ini, SUN Energy menghadirkan solusi inovatif yang tidak hanya meningkatkan efisiensi energi, tetapi juga memastikan keandalan listrik bagi industri di lokasi terpencil.
“Kami percaya bahwa teknologi CBESS dapat menjadi game-changer dalam pengembangan energi terbarukan di Indonesia," tegas Oky Gunawan.
Dengan teknologi mutakhir dan rekam jejak dalam pengembangan sistem tenaga surya, SUN Energy telah terbukti mampu menyediakan solusi yang tidak hanya efisien tetapi juga dapat diandalkan untuk mendukung kebutuhan listrik di sektor pertambangan dan industri lainnya.
Kolaborasi ini membuktikan bahwa implementasi energi hijau dapat berjalan beriringan dengan efisiensi operasional dan keberlanjutan bisnis. ()