Sukses meluncurkan rangkaian ponsel pintar Andromax, awal tahun 2013 ini smartfren kembali meluncurkan seri teranyar dari Andromax, yakni Andromax U. Dikatakan Djoko Tata Ibrahim, Deputy CEO Commercial Smartfren, tahun lalu Smartfren mampu menghimpun revenue Rp 1,7 triliun. Dan, seri Andromax sebagai paket bundling, cukup memberikan kontribusi kepada revenue Smartfren.
Sepanjang 2013 ini, Smartfren mematok target revenue mencapai Rp 3 triliun, dengan total pelanggan dari 11 juta menjadi 16 juta hingga akhir tahun.
"65 persen revenue didapat dari layanan data, dan 65 persen aktivasi didapat dari bundling," ungkap Djoko, yang mengungkapkan bahwa tahun lalu jumlah pelanggan Smartfren mencapai 11 juta.
Demi mensukseskan Andromax U, Smartfren menggelar program promosi di Mal Kota Kasablanca pada 9 Februari ini. Program promo yang melibatkan digital activity itu adalah kegiatan bagi-bagi gratis Andromax U.
"Syaratnya, para pengunjung cukup melakukan registrasi di akun Twitter dan Facebook Smartfren," lanjut Djoko, yang mengaku melibatkan Android Community dalam peluncuran kali ini.
Menariknya, sebelum pre-launching, diklaim Djoko, jumlah pre-order Andromax U sudah mencapai 2000 unit. Berdasarkan fakta dan melalui rangkaian program itu, Djoko mematok, "Hingga akhir tahun 2013 ini, kami tetap percaya diri dan optimis bahwa revenue kami bisa mencapai Rp 3 triliun dengan jumlah pelanggan menjadi 16 juta, dimana sekitar 65 persen masih dipasok oleh layanan data."
Smartfren Andromax U merupakan ponsel pintar dual-on berbasis sistem operasi Android 4.0 Ice cream Sandwich. Paket Andromax U bersama kartu perdana Smartfren dibanderol dengan harga Rp 1,59 juta. Paket tersebut sudah termasuk bonus volume data sebesar 12GB. Andromax U merupakan collectible item, hanya 50 ribu.