Incar Penggemar Selfie, LG Rilis LG K10 2017

Riset yang dilakukan LG bersama Nielsen mengungkapkan bahwa orang Indonesia tercatat selfie mania. Bahkan, ponsel yang mampu memenuhi kebutuhan selfie menjadi salah satu pertimbangan utama konsumen Indonesia dalam membeli smartphone. Berangkat dari temuan itulah, LG Mobile Communications Indonesia merasa perlu untuk menghadirkan seri anyar yang mengusung fitur selfie.

Oleh karena itu, hari ini (29/3), LG resmi merilis smartphone terbarunya, LG K10 2017, yang membidik kelas menengah penggemar selfie. Smartphone yang dibandrol dengan harga Rp 2,75 juta itu, dijelaskan Head of LG Mobile Communications Indonesia Heegyun Jang, menawarkan wide angle selfie camera (lensa kamera depan) yang mencapai 120 derajat.

“Kami melihat kebutuhan smartphone selfie di Indonesia semakin besar. Sayangnya, smartphone selfie yang sudah ada, lebih berfokus pada hasil akhir foto dan besarnya piksel. Padahal, dari hasil riset kami bersama Nielsen menunjukkan bahwa yang membuat konsumen tidak nyaman saat berselfie adalah ketika mereka harus sangat berdekatan atau tidak semua yang berselfie tertangkap oleh kamera depan smartphone,” paparnya.

Selain mengedepankan wide angle selfie camera hingga 120 derajat, LG K10 2017, dipaparkan Heegyun Jang, juga mengusung Operating System (OS) terbaru, yakni Android OS Nougat. Termasuk fitur multi-function finger print juga dibenamkan pada LG K10 2017.

Ya, tahun ini, sepertinya LG akan makin serius menggarap pasar smartphone di Indonesia. Hal itu dibuktikan dengan peluncuran LG K10 2017 pada penghujung Maret ini, yang segera disusul dengan peluncuran dua seri terbaru lainnya, LG Stylus 3 dan LG K8 2017 pada April mendatang.

Terkait target penjualan LG K10 2017, ia pun cukup optimis. “Kami berharap, LG K10 2017 dapat menempati posisi lima besar di segmen smartphone dua jutaan ke atas atau terjual hingga puluhan ribu unit,” patoknya.

Guna mencapai target tersebut, LG siap menggelar kampanye pemasaran yang sangat massif. Antara lain, dengan memanfaatkan TV Commercial, beriklan di media cetak, kampanye di media digital, hingga menggelar Wide Angle Selfie Competition. “Pada kompetisi tersebut, kami mencoba mendorong konsumen untuk melakukan brand experience dengan LG K10 2017,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)