Indosat Kembali Gelar ID BYTES 2013

Pesatnya perkembangan industri digital di Indonesia saat ini, berpeluang untuk terus tumbuh dan memberi kontribusi lebih banyak terhadap perkembangan industri kreatif Indonesia. Sebagai salah satu bentuk apresiasi terhadap perkembangan ini, Indosat ambil bagian dalam event startup terbesar di Indonesia, ID BYTES 2013, yang tahun ini mengangkat tema “Building the Next World Class Company”.

Salah satu tujuan ajang ID BYTES 2013 adalah untuk melahirkan potensi-potensi baru di industri Tanah Air, serta pencarian perusahaan teknologi digital kreatif baru (startup) yang berpotensi untuk dibimbing, dikembangkan untuk dipersiapkan menjadi perusahaan kelas dunia.

"Seiring dengan perkembangan teknologi dalam negeri, dan semakin pesatnya generasi muda yang tanggap teknologi, kami yakin melalui ajang ini dapat melahirkan generasi muda yang kreatif dan inovatif serta dapat berpartisipasi dalam perkembangan Industri digital di Tanah Air “, demikian yang disampaikan oleh Erik Meijer, Chief & Director Commercial Indosat, dalam siaran pers yang diterima MIX.

ID Bytes 2013 diawali dengan serangkaian acara seperti workshop, pameran dan roadshow di empat kota besar, yaitu Surabaya, Yogyakarta, Bandung dan Jakarta. Event ini terutama bertujuan untuk meningkatkan animo masyarakat, khususnya anak muda, terhadap industri digital serta pencarian perusahaan teknologi digital kreatif baru (startup) yang berpotensi untuk dibimbing, dikembangkan untuk dipersiapkan menjadi perusahaan kelas dunia.

"Event ini juga sebagai wadah untuk diskusi dan tukar informasi seputar industri digital di tingkat lokal dan global, yang dihadiri oleh para pemasar, pengembang, talent, vendor, teknologi, agensi, dan terbuka juga untuk masyarakat umum," imbuh Erik.

Rangkaian ID BYTES 2013 akan ditutup dengan diadakan acara BUBU Awards ke-8 sebagai ajang penyerahan penghargaan terhadap perusahaan, konsultan, pengusaha, serta talenta digital terbaik dalam negeri pada Juni 2013 mendatang.

“BUBU Awards ini diharapkan dapat menginspirasi dan memotivasi para pelaku industri digital di Tanah Air untuk terus berinovasi, berkembang hingga mampu “go internasional” dan mengharumkan nama bangsa”, tutup Erik Meijer yang juga menjadi salah satu juri IDByte 2013.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)