Inilah Jajaran Top Manajemen LinkAja

Akhir Juni lalu, LinkAja--uang elektronik nasional--resmi diluncurkan. Dengan peluncuran itu, LinkAja siap menjangkau masyarakat hingga ke pelosok Tanah Air. Kehadiran LinkAja diharapkan dapat membantu meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia.

Pada hari ini (4/7), di Jakarta, LinkAja resmi mengumumkan jajaran top manajemen yang akan memimpin LinkAja. Mereka antara lain Danu Wicaksana sebagai Chief Excecutive Officer LinkAja; Edward Kilian Suwignyo, Chief Marketing Officer (CMO) LinkAja; Arman Hazairin, Chief Technology Officer (CTO) LinkAja; dan Haryati Lawidjaja, Chief Operating Officer (COO) LinkAja

Edward tercatat berpengalaman di dunia komunikasi pemasaran. Ia bergabung bersama LinkAja sejak Mei 2019. Dituturkannya, LinkAja merupakan salah satu sarana dari Kementerian BUMN untuk membantu pemerintah meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia. "Sebagai teknologi finansial tentu saja kami harus memikirkan bagaimana LinkAja dapat mengakomodir segala kebutuhan esensial masyarakat di Indonesia," ujarnya.

Menurutnya, LinkAja hadir bukan untuk berkompetisi dengan produk pembayaran elektronik sejenis, melainkan menawarkan sebuah terobosan yang berbeda kepada masyarakat. "Kami melakukan digitalisasi beragam layanan seperti program digitalisasi SPBU bersama Pertamina, pengenalan pembayaran nirsentuh di jalan tol dengan Jasa Marga, dan pembayaran digital di berbagai moda transportasi publik seperti kereta api, bis, LRT, MRT, pesawat, dan sebagainya," papar Edward.

Sementara itu, awal karir Arman Hazairin bermula bersama Telkomsel. Dipercaya untuk memimpin berbagai divisi, seperti IT Development, Customer Interface Management, Customer Lifestyle Management, Strategic Advisor Customer Experience, CTO di TCASH, hingga saat ini menduduki perannya sebagai CTO LinkAja.

Diyakini Arman, LinkAja harus memiliki tiga komponen penting dalam teknologinya, yaitu aksesibilitas, keamanan, dan kegunaan yang holistik. Dan, tujuan LinkAja adalah memerdekakan akses finansial di seluruh Indonesia. "Kami ingin membuat LinkAja bukan hanya berfungsi sebagai alat pembayaran, tetapi juga ingin mengedukasi masyarakat bagaimana teknologi dapat memberikan kemudahan bagi mereka untuk mengakses beragam produk keuangan," harapnya.

Selanjutnya, Haryati sebagai satu-satunya srikandi dalam jajaran direksi LinkAja, telah memulai karirnya di bidang finansial dan sudah berpengalaman lebih dari sepuluh tahun di industri telekomunikasi. Hal itu membuatnya paham betul seluk beluk dunia teknologi finansial.

Salah satu tugas penting Haryati sebagai seorang COO adalah memastikan bahwa sumber daya manusia yang berada dalam naungan LinkAja dapat bekerja dengan efektif untuk mencapai tujuan bersama. Tentu tugas ini memiliki tantangan sendiri, bagaimana menyatukan beragam pola pikir manusia untuk bisa satu visi dan misi tentu bukanlah hal yang mudah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)