Tiket.com Tangani Penjualan Tiket Konser BlackPink

Sukses menggarap penjualan tiket pada sejumlah event berskala nasional maupun internasional, tiket.com sebagai situs penjualan resmi tiket secara online kembali didapuk menjadi official ticketing partner konser BlackPink yang akan digelar di Indonesia Convention Exhibition BSD, Tangerang pada 20 Januari 2019 mendatang.

Tidak hanya itu. Pada konser bertajuk “2019 World Tour BlackPink in Your Area:Jakarta” tiket.com juga merupakan main sponsor dalam kedatangan grup band asal Korea ke Indonesia bulan depan.

Public Relation Manager tiket.com Metha Tri Rizka, menyampaikan sekitar 8 ribu tiket telah dipersiapkan untuk konser ini. Penjualan tiketnya dibuka resmi mulai 7 Desember 2018.

Tiket.com sangat senang bisa menjadi bagian dari pelaksanaan konser BlackPink, salah satu girl group fenomenal yang sangat ditunggu kedatangannya ke Indonesia,” ujarnya pada acara jumpa pers yang digelar di Jakarta, Selasa (4/12).

Harga tiket dijual mulai Rp1,1 juta hingga Rp1,5 juta. Penjualan tiket dibagi dalam 7 kategori, yakni Diamond, Platinum, Ruby, Jade, Gold, Silver, dan Bronze, dimana satu ID hanya bisa untuk membeli 4 buah tiket di waktu bersamaan. “Sistemnya siapa cepat dia dapat. Mereka beli, bayar, kita hitung satu. Tidak ada sistem booking,” jelasnya.

BlackPink memiliki fansbase bernama Blink yang tersebar di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Untuk Blink Indonesia yang ingin mendapatkan tiket konser secara gratis, menurut Metha, pihaknya menyelenggarakan kompetisi di media sosial dengan cara menjawab pertanyaan di instagram official tiket.com.

IME Indonesia selaku promotor merasa optimis konser akan diminati para penonton di Indonesia dan menjadi konser K-Pop pembuka yang spektakular di tahun 2019. Terlebih menjadi konser perdana BlackPink di Indonesia. ()

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)