Tingkatkan Layanan ke Pelanggan, TAF Luncurkan Fitur Video Call TOS

MIX.co.id – Persaingan di industri pembiayaan otomotif semakin ketat. Untuk menyiasati ketatnya persaingan sekaligus untuk menaklukkan pasar, PT Toyota Astra Financial Services (TAF), perusahaan pembiayaan untuk mobil Toyota, Daihatsu, Lexus dan Pembiayaan Multiguna meluncurkan fitur online video call customer service baru dalam aplikasi FLEX by TAF.

“Fitur baru ini dinamakan TOMI Online Services (TOS), yang bisa memberikan solusi bagi konsumen TAF secara personal melalui fitur video call,” ujar Agus Prayitno, President Director TAF, pada acara peluncuran di Jakarta, Senin (12/12).

Kehadiran fitur video call TOS ini menempatkan TAF sebagai perusahaan pembiayaan pertama yang memberikan kapabilitas layanan online secara personal oleh real customer services officer.

Dengan fitur TOS, konsumen bisa terhubung melalui video call dengan customer services officer TAF untuk membantu beragam jenis layanan, mulai dari pemesanan pengambilan BPKB, perpanjang STNK, pelunasan dipercepat, perubahan struktur kredit, perubahan tanggal jatuh tempo, over kredit, program dana tunai serta pengajuan kredit mobil baru.

TOS bisa diakses dalam aplikasi setiap hari (termasuk weekend) dari pukul 08.00 – 20.00 WIB. Customer tidak perlu lagi datang secara fisik ke kantor-kantor cabang, tapi cukup melalui smartphone untuk mendapat layanan TAF.

Untuk terhubung dengan customer service TOS dalam aplikasi FLEX, konsumen bisa meng-klik fitur “video call” memilih layanan yang diinginkan dan petugas customer service TAF langsung melayani. Layanan disediakan dalam dua bahasa, yakni bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.

Fitur baru ini ditujukan pula untuk meningkatkan layanan bagi 190 ribu lebih titik layanan digital di masing-masing smartphone konsumennya di seluruh Indonesia dan didukung oleh 20 agent call center TAF.

Sementara Budi Setiawan, Marketing & Sales Director TAF, menyampaikan bahwa melalui TOS pelanggan konsumen akan mendapatkan kualitas layanan yang sama dengan kunjungan fisik ke cabang.

“Kami merancang Standard Operating Procedure (SOP) khusus untuk TOS, untuk memastikan konsumen mendapatkan layanan yang solutif, efisien, tanpa meninggalkan rasa ragu ketika sesi video call sudah berakhir,”paparnya.

Pihaknya berkomitmen untuk terus melakukan upaya transformasi digital sebagai salah satu strategi kunci perusahaan mengembangkan operasi TAF di Indonesia dan meningkatkan daya saing di ranah industri pembiayaan otomotif.

“TAF berambisi untuk menjadi pilihan paling menarik bagi konsumen dari berbagai aspek, seperti penawaran kredit yang kompetitif yang diimbangi dengan layanan konsumen yang memuaskan dan meyakinkan,” kata Agus tandas. ()

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)