Transformasi Digital Bank DBS

Consumer Payment Attitudes Study yang dirilis Visa (2016) mengungkapkan bahwa masyarakat Indonesia lebih suka menggunakan kartu pembayaran elektronik dibandingkan dengan uang tunai. Penelitian tersebut juga menemukan bahwa 34% masyarakat Indonesia hanya membawa sedikit uang tunai dibandingkan dengan lima tahun yang lalu, karena 71% masyarakat lebih suka menggunakan kartu pembayaran dan 59% menganggap bahwa membawa uang tunai tak lagi aman.

Fakta itu sejalan dengan program yang diinisiasi oleh Bank Indonesia pada tahun 2014, yaitu Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT). Tidak dapat dipungkiri, peralihan sistem transaksi pada masyarakat dikarenakan adanya teknologi pembayaran yang inovatif, efisien, aman, dan mudah digunakan.

Tak heran, jika Bank DBS Indonesia menjadikan transformasi digital sebagai fokus utamanya. Salah satu transformasi digital yang telah dilakukan DBS adalah melalui layanan dan produk perbankan digibank by DBS. Segala keseruan menjadi bagian dari cashless society dapat dirasakan melalui aplikasi digibank by DBS. Fitur-fitur seperti spending tracker, free transfer, Bayar Beli untuk top up e-Money, buka rekening dengan teknologi biometrik, soft token, serta digibot telah tersedia agar nasabah dapat dengan mudah bertransaksi dalam satu genggaman.

“Tidak dapat dipungkiri bahwa teknologi mempermudah kita sebagai pengguna dalam berbagai aspek terutama melakukan aktivitas sehari-hari. Pemahaman akan digital banking dan berbagai layanan perbankan tentunya sangat diperlukan untuk memilih solusi atas kebutuhan keuangan para nasabah. Memilih produk dan layanan perbankan yang sesuai kebutuhan haruslah tepat, akan lebih baik lagi apabila produk perbankan tersebut tidak hanya menjadi alat atau fasilitas kebutuhan transaksional tetapi juga investasi,” ujar Leonardo Koesmanto, Head of Digital Banking DBS di Indonesia.

Ia menegaskan, saat ini masyarakat dipermudah oleh teknologi di mana semua aktivitas perbankan dapat dilakukan hanya dalam genggaman. "Hal ini sejalan dengan misi kami, Live More, Bank Less dimana kami ingin nasabah untuk lebih menikmati hidup dan tidak direpotkan dengan urusan perbankan yang rumit," ujarnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)