Album Baru Sarwendah Dijual Eksklusif di Geprek Bensu

Setelah merilis sejumlah single seperti "Kesakitanku", " Patah Jadi Dua", "Sejuta Buah", hingga "Antara Benci dan Rindu", Agustus ini (22/8), Sarwendah merilis album terbarunya, "Aku Kamu Kita". Di album terbarunya itu, perempuan kelahiran Jakarta 29 Agustus 1989 itu menyajikan sembilan lagu.

Di album barunya tersebut, Sarwendah yang telah berkarir sebagai penyanyi sejak tahun 2011 itu, menghadirkan lagu "Malaikat Penjaga Hati" ciptaan Ressa Herlambang & Ditto Hakim, "Aku Kamu Kita" ciptaan Ade Govinda, "Ku Akui Feat Cita Citata" ciptaan Yudis & Dewi Sandra, "Tak Seindah Malam Kemarin" ciptaan Andhika Mahesa (Andhika ex Kangen Band), "Judul Judulan Feat Ruben Onsu" ciptaan Kuntet Mangkulangit, "Ibunda" ciptaan Aditya Gumay, "Buah Hatiku" ciptaan Ressa Herlambang, "Patah Jadi Dua" (Versi Mandarin) ciptaan Deddy Dhukun, dan "Sepenuh Jiwa" ciptaan Aditya Gumay.

"Akhirnya, album saya keluar juga, setelah sempat tertunda kurang lebih selama 1 tahun karena fokus dengan kehamilan anak kedua. Mudah-mudahan album saya dapat diterima oleh para penikmat musik di Tanah Air serta para penggemar saya yang sudah sejak lama menanyakan kapan album saya keluar. Ini semua buat kalian dan keluarga tercinta saya," katanya di sela-sela peluncuran pada Agustus ini (22/8), di Jakarta.

Diproduseri langsung oleh sang suami, Ruben Onsu, album "Aku Kamu Kita" didistribusikan secara eksklusif dengan melakukan penjualan secara eksklusif di Geprek Bensu yang Real By Ruben Onsu. Penjualan album baru di gerai resto cepat saji tersebut dikemas melalui paket bernama “Pa’Mus” atau Paket Musik.

"Jadi, para penikmat musik dan para penggemar Sarwendah cukup membeli paket seharga Rp 30.000, mereka akan mendapatkan Geprek Bensu, CD album terbaru Sarwendah, dan air mineral," tutur Ruben Onsu, artis sekaligus Pemilik Geprek Bensu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)