Totok Sutrisno, Pringsewu Restaurant Group "Indonesia’s Best Corporate Sustainability Warrior 2022" Warrior Leader Category

Pertama, program Halal Food. Melalui program ini, Pringsewu meluncurkan produk frozen food, antara lain Pepes Bandeng, yang sampai saat ini masih menjadi produk unggulan Pringsewu. Melalui produk Frozen Food ini, Pringsewu juga menggandeng UMKM di seluruh cabang untuk mengikuti program Halal Food. “Kami memberikan modal freezer dan produk frozen food kepada UMKM. Mereka juga kami berikan pelatihan dan pendampingan untuk berjualan, termasuk berjualan secara online,” terang Totok.

Selain itu, lanjut Totok, Pringsewu juga memiliki program “Booth D’ketan”, yakni dengan memberdayakan SDM yang diberhentkan pada saat PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) dan penutupan beberapa cabang Pringseru. “Mereka kami ajak berjualan Ketan Bakar dengan merek D’ketan untuk para pesepeda, di mana kami memanfaatkan tren bersepeda yang sangat tinggi,” ucapnya.

Kedua, program Bazar Sayur, sebagai solusi saat PSBB atau Lockdown. Pringsewu menjawab kebutuhan akan 9 bahan pokok melalui even jemput bola, yang dikemas dalam format bazar sayur di perumahan, yang hadir di 4 kota besar, yakni Purwokerto, Semarang, Yogyakarta, dan Cirebon. “Bazar Sayur ini melibatkan karyawan dan juga menggandeng pedagang sayur, yang produknya kami kurasi dan kemas layaknya produk sayuran yang dijual di supermarket. Hasilnya, 80% terjual habis. Sisanya, kami bagikan kepada karyawan,” terangnya.

Ketiga, inisiatif Pringsewu Express. Dengan bekerja sama dengan pengelola rest area, Pringsewu membuka 8 titik Pringsewu Express dengan konsep Revenue Sharing, di mana SDM yang telah memutuskan berhenti, diajak bekerja kembali untuk mengelola Pringsewu Express.

Alhasil, Pringsewu tetap survive dengan 23 cabang yang tersebar di seluruh Indonesia. Bahkan, tidak terjadi PHK sejak pandemi hingga sekarang. Selain itu, tak hanya karyawan yang terdampak, melainkan masyarakat, UMKM, hingga pedagang sayur pun ikut terdampak dari deretan inisiatif yang dihadirkan Pringsewu.

Berkat keberhasilan Totok dalam mengawal inisiatif berkelanjutan Pringsewu Restaurant Group, Majalah MIX MarComm menganugerahinya sebagai The Best Sustainability Warrior 2022 pada penghargaan “Indonesia’s Best Corporate Sustainability Warrior 2022” dengan nilai indeks 260,00. 

Pages: 1 2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)