Program global bertajuk “Nestle Healthy Kids” (NHK) yang sudah digelar di Tanah Air sejak 2010, tahun ini kembali digelar. Bekerja sama dengan Yayasan Kusuma Buana, Perhimpunan Nutrisi Indonesia, dan IAAF-RDC Jakarta, Nestle Indonesia mengedukasi puluhan siswa tentang gizi, aktivitas fisik, dan kebersihan diri serta lingkungan. Sampai tahun 2013, tak kurang dari 24.751 siswa dan 1.349 dari 57 SD di 13 provinsi di Indonesia telah menjadi binaan NHK Indonesia.
Kampanye “Kids’ Athletics”, salah satu upaya Nestle Indonesia mewujudkan generasi Indonesia yang lebih baik.
Dalam rangkaian kegiatan tersebut, tepat di pekan kedua Oktober 2013 (11/10), Nestle menggelar kampanye “Kids’ Athletics”, yakni program pelatihan atletik untuk anak usia 7-12 tahun. Program yang merupakan kerja sama global antara Federasi Asosiasi Atletik International (IAAF) dan Nestlé Healthy Kids di Indonesia itu, dibuka langsung oleh Roy Suryo, Menteri Negara Pemuda dan Olahraga RI, di Stadion Madya Jakarta.
Program pelatihan “Kids’ Athletics” tahap awal diikuti oleh 57 guru olahraga Sekolah Dasar (SD) dari 13 provinsi dan 80 anak-anak sekolah dasar di Jakarta. Program pelatihan Kids’ Athletics bertujuan mempromosikan dan mendorong aktivitas fisik di kalangan anak-anak, menjadikan atletik sebagai olah raga nomor satu di sekolah, serta mancari bibit-bibit atlet atletik.
Kemitraan dengan IAAF itu merupakan bagian dari komitmen Nestle dalam Creating Shared Value (menciptakan manfaat bersama) untuk mewujudkan generasi Indonesia yang lebih sehat dan aktif.
“Kami percaya bahwa melalui pendidikan tentang gizi yang baik, pentingnya kegiatan fisik, kebersihan diri serta lingkungan, yang diberikan secara teratur kepada anak-anak sekolah dasar, dapat mendukung usaha pemerintah dalam menciptakan generasi Indonesia yang lebih sehat, cerdas, dan siap menghadapi tantangan masa depan,” ujar Arshad Chaudhry, Presiden Direktur PT Nestlé Indonesia.